Kapolres Memberi Arahan Kepada Anggota Piket Opsnal Polres Kobar

oleh -

Infowarta.com, Kobar – Polda Kalteng – Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono SH SIK MSi minggu siang lakukan sidak terhadap anggota piket operasional Polres Kotawaringin Barat jajaran Polda Kalteng, pada Minggu (24/04/2022)

AKBP Bayu Wicaksono sengaja mengumpulkan seluruh anggota yang piket pada hari itu guna mengecek langsung sampai dimana kesiapsiagaan anggota yang piket pada hari libur, tidak lupa Kapolres mengarahkan anggota agar lebih maksimal lagi dalam melaksanakan tugasnya.

Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono SH SIK MSi mengatakan “Meskipun hari libur kita tetap harus siaga, tetap perhatikan keamanan markas dan lakukan pemeriksaan secara selektif terhadap orang orang yang memasuki area markas.

“Untuk piket SPKT jangan sampai ruang pelayanan kosong, karena tidak menutup kemungkinan ada masyarakat yang memerlukan layanan kepolisian dihari libur,” pesan Kapolres.

“Untuk anggota piket lainnya, jangan lupa laksanakan patroli pada jam jam rawan gangguan kamtibmas atau pada saat kegiatan masyarakat meningkat seperti sore hari saat pasar ramadhan dan pada saat sholat taraweh,” tegas Bayu.

Polri sebagai Pemelihara Keamanan dalam Negeri, Sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat serta pengemban fungsi penegakan hukum sehingga menuntut Polri dalam menjalankan tugas mulia ini dilaksanakan tanpa henti selama 1X24 jam.

“Piket Propam dampingi setiap tugas anggota dilapangan, pastikan tugas berjalan sebagaimana mestinya dan hindari tindakan anggota yang kontra produktif dilapangan,” pungkasnya. (Red)