Kapolres Seruyan Monitoring Kegiatan Vaksinasi di Polsek Seruyan Hilir

oleh -

Infowarta.com, Seruyan – Setelah melaksanakan kegiatan upacara pengibaran bendera Merah Putih dalam rangka Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 76 di halaman Pemda Kabupaten Seruyan. Tanpa kenal lelah Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono SH SIK MSi monitoring kegiatan vaksinasi massal di Polsek Seruyan Hilir Jalan Gajah Mada Kelurahan Kuala Pembuang II Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan Provinsi Kalimantan Tengah, pada Selasa (17/08/2021) siang.

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono mengucapkan, kegiatan vaksinasi ini dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 76 dengan tema Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh. Untuk tema kegiatan vaksin kali ini adalah Merdeka Bervaksin, dengan harapan setelah vaksin kita bisa bebas dari pandemi covid 19. Dan diharapkan dalam pelaksanaan vaksinasi tetap menerapkan protokol kesehatan. Dengan vaksinasi kita berikhtiar meningkatkan imunitas tubuh dan mengurangi resiko gejala berat yang dialami jika terkena Covid-19,” jelasnya.

Bayu menambahkan, Polri khususnya Polres Seruyan bersama instansi terkait yang ada di Pemkab Seruyan akan terus berupaya dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Karena perkembangan Covid 19 di Kabupaten Seruyan terus mengalami peningkatan. Oleh karena itu kita harus menjaga diri agar tidak terpapar virus tentunya dengan harus tetap taat dan patuh melaksanakan protokol kesehatan dengan 5 M (Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjahui kerumunan dan mengurangi mobilitas”.

“Alhamdulillah kesadaran dan keinginan masyarakat saat ini sangat tinggi untuk mengikuti vaksinasi oleh karenanya kita harus memberikan pelayanan yang terbaik. Dan jangan lupa walaupun sudah Vaksin tetap sosialisasi penerapan protokol kesehatan 5M kepada masyarakat. Yaitu selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan membatasi kegiatan. Hal itu adalah Protokol Kesehatan sebagai upaya pencegahan penularan dan penyebaran Covid 19,” pungkasnya. (Red)