Warganet : Minim Penerangan Lampu Jalan Raya Bukit Datuk Rawan Kecelakaan

oleh -

Infowarta, DUMAI – Minimnya lampu penerangan Jalan Raya Bukit Datuk dikawatirkan kerap memakan korban kecelakaan lalu lintas, hal itu diutarakan warganet pasca kabar persitiwa kecelakaan seorang pemuda yang terjadi pada Sabtu (6/7/2019) malam tadi.

Warganet melalui halaman @Sekilas dumai menyampaikan beberapa persitiwa lakalantas kerap terjadi di lokasi yang sama.

“Mama saya juga dulu disitu di serempet mobil jatuh dan terpelanting agak jauh. Di tambah kalo malem penerangan disitu gada, gelap. Lampu nya ada tapi gada yg hidup,“ ujar @Nunun Harahap melalui kolom komentar.

Hal senada juga disampaikan @Travis_Situ emang rawan, bekas kejadian dlu .. ibu sama anak dilindas juga tewas di tempat.“ tulisnya.

@lala_bilang juga sama masyarakat Dumai ni, baterai panel Surya nya jgn di malingin kalau jalan nak berlampu. Di Dumai ni apa yg bisa jd duit di ambek. Tiang bendera tergantung dkt tepi jalan tu pun di gergaji_

Pemeritah melalui instansi terkait diharapkan lebih tangap terkait sejumlah kondisi penerangan dan keamanan yang belum maksimal.

Beberapa titik lampu padam kiranya dapat direspon dan diperbaiki. “Beberapa tempat lampunya ada, tapi banyak tidak menyala, kita harap persoalan penerangan jadi perhatian lah ” Kata Doni, warga yang diwawancarai menangapi.

Seperti diberitakan sebelumnya, seorang pemuda warga Jalan Pendowo Gang Setia, Kelurahan Bukit Batrem Kecamatan Dumai Timur Kota Dumai meninggal ditempat. Korban adalah Andehar Siringoringo (25), tewas dalam perisitiwa kecelakaan lalu lintas yang terjadi, pada Sabtu (6/7/2019) sekira pukul 20.20 WIB.

Korban meregang nyawa dengan kondisi mengenaskan usai bagian perut korban tergilas truk.

Korban mengendarai sepeda motor Honda CB 150 BM 4610 HE. Melintas dari arah Soekarno Hatta melewati Jalan Raya Bukit Datuk menuju arah perumahan pertamina Bukit Datuk.

Sewaktu menyalip datang kendaraan yang berlawanan Mobil Opel Blazer Montera BM 1206 RS sehingga terjadi senggolan sehingga pengendara Sepeda Motor terjatuh dan masuk ke bawah kolong Mobil Truck Coltdiesel BM 8079 ME, mengakibatkan pengendara Sepeda Motor terlindas Ban Belakang sebelah kanan Mobil Truck Coltdiesel BM 8079 ME.

“Nyawanya tak terselamatkan, bagian tubuhnya luka parah, dia harus menahan rasa sakit dan akhirnya meninggal dunia,” Kata Jonsen, warga sekitar beberapa saat kejadian.

Satuan Polisi Lalu Lintas tiba ke lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Korban yang tewas dievakuasi ke RSUD Kota Dumai. Ketiga kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan polisi.

Pengendara Mobil Opel Blazer Montera BM 1206 RS diketahui bernama AVICENNA TAREGA HOEDSAERI (23) seorang mahasiswa warga Bukit Datuk Kecamatan Dumai Selatan. Semetara pengemudi mobil Truck Coltdiesel BM 8079 ME bernama RASMEN, (37) warga asal Desa Buruk Bakul Kecamatan Bukit Batu Bengkalis. (Inf)