Kondisi Udara Dumai Membaik, Nihil Hotspot

oleh -
Foto Toy Jepreter Alami, Permainan Rakyat (layang-layang)

Infowarta.com, DUMAI – Kondisi udara kota Dumai pada Kamis (26/9/2019), meningkat dan membaik berada di level Sedang, hal tersebut berdasarkan ‎data dari DLHK provinsi Riau, Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU).

Kepala pelaksana (Kelaksa), Badan Penanggulangan be‎ncana Daerah (BPBD), Kota Dumai, H. Afrilagan mengungkapkan, untuk saat ini, Jumat (27/9/2019), berdasarkan data dari DLHK provinsi Riau, ISPU, kota Dumai berada di Level sedang.

Ia menambahkan, meningkatnya kondisi udara di Dumai berada di level sedang, berbanding lurus dengan jumlah hotspot ada dua titik dan saat ini Nihil.

“Alhamdulliah berkat kerja keras Tim gabungan Karlahut Darat kota Dumai, serta instasi terkait, dan dibantu dengan hujan titik api sudah padam, dan hotspot Dumai Nihil,” katanya, Jumat.

Meskipun saat ini hotspot Nihill, Dirinya berharap kepada masyarakat, maupun lurah dan camat, jika mendapatkan titik api segera laporkan, serta upayakan pemadaman dini. Pasalnya jika api sudah membesar akan sulit untuk dipadamkan.

“Mari kita mencegah terjadinya karlahut, karena sangat banyak dampak yang ditimbukan akibat karlahut,” jelasnya.

‎Dirinya tak bosan menghimbau kepada masyarakat, bahwa ada 7 puskesmas yang sudah siaga 24 Jam yakni, Puskesmas Sungai sembilan, Dumai kota, Bumi Ayu, Purnama, Medang Kampai, Bukit Kapur dan

“Bagi masyarakat yang membutuhkan ambulance kita sudah menyiapkan call center kedaruratan medis dengan nomor 081374743131, dan kalau ada titik api bisa segera laporkan ke Nomor 08117504113,” pungkasnya.(ifw)

(Tbn)