Kapolres Seruyan Tinjau Progres Pembangunan Ruang Pelayanan SKCK di Polsek Hanau

oleh -

Infowarta.com, Seruyan – Untuk memastikan kemajuan progres pembangunan ruang pelayanan SKCK di Polsek Hanau, Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, SH, SIK, MSi didampingi Kasat Intelkam Iptu Moh Rochim melakukan pengecekan proses pembangunan ruang pelayanan SKCK di Mako Polsek Hanau, pada Rabu, (12/01/2022).

Kedatangan sejumlah pejabat utama Polres Seruyan tersebut disambut oleh Kapolsek Hanau Ipda Ihsan Tio Basir, S Tr K dan anggotanya. Sehingga suasana keakraban antara pimpinan dan bawahan dapat terlihat, ketika Kapolres saling lempar senyum kepada Kapolsek Hanau.

Kapolres mengungkapkan, bahwa pembangunam Ruang SKCK DI polsek HanauĀ  merupakanĀ  upaya meningkatkan mutu ruang pelayanan publik yng bertujuan untuk kepuasan masyarakat dalam meminta pelayanan polisi khususnya pemohon SKCK.

“Ini sebagai wujud tanggung jawab Kepolsian Resor Seruyan untuk melayani masyarakat, sehingga dapat memberikan rasa nyaman terhadap masyarakat,” kata Kapolres Seruyan.

Selain itu juga akan memberikan rasa nyaman terhadap personel Polsek Hanau dalam melaksanakan tugas sehari-hari. Sehingga dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih optimal. “Kalau kantor Polseknya bagus, maka anggota yang berdinas pasti akan merasa nyaman, otomatis pelayanan pada masyarakat akan lebih optimal,” terang Kapolres. (Red)