Wali kota Dumai, Sambangi SD Negeri 004 Mundam

oleh -

infowarta.com, DUMAI- Kehadiran Wali kota Dumai H. Paisal ini disambut dengan meriah oleh siswa/i yang akan lulus dari SD Negeri 004 Mundam di Tahun Ajaran 2022/2023. Siswa/i SD Negeri 004 berbondong bondong untuk meminta swafoto atau hanya sekedar bersalaman dengan orang nomor satu Dumai tersebut.

Perpisahan Siswa/i SD Negeri 004 Kel. Mundam ini diadakan di halaman sekolah yang dihadiri oleh orang tua dari siswa/i kelas VI yang akan segera lulus, Selasa (14/6/2023).

Berbagai penampilan disajikan oleh siswa/i SD Negeri 004 Kel. Mundam untuk menghibur tamu undangan yang hadir pada kesempatan ini. Mulai dari seni pantomim, tarian budaya dan berbagai seni pertunjukan lainnya.

Paisal berpesan agar orang tua dapat membimbing anak anaknya dengan sepenuh hati. Ia menyatakan lingkungan keluarga adalah faktor utama tumbuh kembang anak anak untuk menjadi insan yang lebih baik.

“Anak anak kita adalah generasi penerus bangsa di masa yang akan datang, dengan bimbingan yang tepat dari orang tua ditambah pendidikan yang baik dari para guru di sekolah.Kita yakin dan percaya anak anak kita akan menjadi insan yang berakhlak serta baik kedepannya,”imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Sekolah SD Negeri 004 Mundam Saari, S.Pd berkesempatan untuk melepas atribut secara simbolis Siswa/i yang akan lulus tidak lama lagi.

Wali kota Dumai pun berkesempatan untuk berfoto dengan Siswa/i Kelas VI, para Siswa/i yang tampil dalam penampilan dan para guru serta tenaga pendidik di SD Negeri 004 Kel. Mundam.

Turut hadir dalam kegiatan ini Ka. Disdikbud diwakili, Camat Medang Kampai Indra Gunawan, Ketua Komite SD Negeri 004 Kel. Mundam, Pengawas SD Negeri 004 Kel. Mundam, para Orangtua, Guru serta Tenaga Pendidik dan tamu undangan lainnya. (infotorial)